Penggunaan sunscreen untuk menjaga kulit dari paparan sinar matahari

6 Mitos Sunscreen

Penggunaan sunscreen untuk menjaga kulit dari paparan sinar matahari

Mitos sunscreen apa yang masih kamu percayai? Tinggal di negara tropis seperti Indonesia membuat kita banyak terpapar sinar matahari sepanjang hari. Sebelum kamu pergi ke luar rumah, pastikan kamu dipersenjatai dengan pelindung matahari yang tepat. Tabir surya atau yang biasa kita sebut dengan Sunscreen dipercaya mendatangkan hal yang kurang baik untuk pemakainya. Banyak orang yang masih mempercayai beberapa mitos umum sunscreen yang dapat menyebabkan kerusakan kulit, dan bahkan kanker kulit.

Benarkah sunscreen dapat menimbulkan hal-hal diatas?

Mitos Sunscreen

  1. Mitos: Saya tidak perlu memakai tabir surya jika tidak akan terlalu lama berada di bawah sinar matahari.
    Fakta: Meskipun Anda hanya akan berada di bawah sinar matahari dalam waktu singkat, penting untuk memakai tabir surya. Sinar UV dapat menembus awan dan bahkan kaca, jadi kamu tidak terhindar dari bahayanya hanya dengan berlindung di dalam ruangan.
  2. Mitos: Saya tidak perlu memakai tabir surya jika saya berkulit gelap.
    Fakta: Siapa pun bisa terbakar sinar matahari atau terkena kanker kulit, apa pun warna kulitnya. Namun, orang dengan kulit lebih gelap memiliki kandungan melanin yang lebih tinggi di dalam kulit sebagai perlindungan alami sinar matahari. Tapi ini tidak berarti mereka bisa tenang bebas dari tidak memakai sunscreen saat di luar rumah.
  3. Mitos: Sunscreen tidak perlu dipakai kalau cuaca sedang mendung.
    Fakta: Sinar UV dapat menembus awan, jadi penting untuk mengoleskan tabir surya bahkan saat mendung. Dilansir dari Skin Cancer Foundation, Deborah S. Sarnoff, MD mengatakan bahwa sinar UV dari matahari dapat menembus awan dan juga kabut. Perlu diingat juga, dibutuhkan sekitar 15 menit agar tabir surya menyerap sepenuhnya ke dalam kulit.
  4. Mitos: Sunscreen cukup dipakai satu kali saja.
    Fakta: Menggunakan sunscreen hanya di pagi hari dinilai tidak mencukupi kebutuhan perlindungan akan sinar matahari sepanjang hari. Dermatologis menyarankan pemakaian ulang sunscreen setiap dua jam sekali ketika kita beraktifitas seperti biasa. Kemudian setiap 80 menit sekali jika kita melakukan aktifitas air seperti berenang. Hal ini dikarenakan sunscreen yang digunakan dapan menurun tingkat perlindungannya selama kita beraktifitas. Ada beberapa hal yang mempengaruhi oenurunan fungsi sunscreen. Paparan panas dan kelembapan saat kita beraktifitas dan gesekan pada kulit yang secara tidak sadar menghapus sunscreen yang sudah digunakan.
  5. Mitos: Semakin tinggi SPF, semakin tinggi perlindungannya
    Fakta: Dermatolog menemukan bahwa tabir surya dengan SPF 100 hanya memberikan perlindungan sedikit lebih tinggi dari tabir surya dengan SPF 50. Sunscreen dengan SPF 50 dapat menyaring hingga 98% foton (sinar UV) yang menembus kulit. Sunscreen dengan SPF 100 dapat menyaring hingga 98,3% foton. Karena perbedaan yang tipis ini, SPF 100 dianggap memberikan rasa aman yang palsu. Kecenderungan rasa aman yang palsi ini membuat banyak dari kita yang cenderung tidak menggunakan kembali tabir surya setiap dua jam. Penggunaan sunscreen tetap dianjurkan untuk diulang setiap dua jam sekali.
  6. Mitos: Semua jenis sunscreen sama
    Fakta: Ada kesalahpahaman umum bahwa semua tabir surya itu sama. Banyak orang salah arah dan tidak mendapatkan hasil maksimal dari perlindungan matahari mereka. Sebenarnya, ada banyak jenis tabir surya yang dibedakan berdasarkan kandungan dan SPF-nya.

Setelah mengetahui faktanya, jangan lupa untuk lebih rajin lagi pakai sunscreen. Penggunaan sunscreen dengan tepat dapat menghindarkan kamu dari dampak buruk paparan sinar UV seperti kulit terbakar bahkan kanker. Ini saatnya untuk restock sunscreen, jangan sampai kamu kehabisan! Beli sunscreen-mu sekarang bisa pakai Yup. Belinya sekarang, terlindunginya sekarang, bayarnya nanti aja pakai Yup.

Artikel ini ditulis oleh Yup, platform aggregator yang menghubungkan customer untuk mendapatkan layanan Bayar Nanti yang dioperasikan oleh PT. Finture Tech Indonesia. Dapatkan informasi, tips, dan promo menarik Yup lainnya dengan mengikuti Blog Yup. Belanja apa aja dan di mana aja pakai Yup, Bunga 0%* terus untuk setiap pilihan pembayaran 40 hari.

Share:

Facebook
Twitter
LinkedIn

Event yang akan datang

Media sosial